“Esok hari aku (Nabi) akan memberikan bendera kepada seseorang yang akan diberikan kemenangan oleh Allah melalui tangannya, ia mencintai Allah dan Rasul- Nya, dan Allah beserta Rasul-Nya pun mencintainya. (HR. Bukhari)
Tingkatan Hadits
Hadits ini shahih. Sebagaimana diriwayatkan oleh Imam Bukhari dalam kitab shahihnya, dimana ia berkata, “Telah meriwayatkan kepada kami Qutaibah bin Sa’id; telah meriwayatkan kepada kami Ya’qub bin ‘Abdurahman bin Muhammad bin ‘Abdullah bin ‘Abdul Qari dari Abu Hazim”. la berkata, “Telah memberi kabar kepadaku Sahal alias Ibnu Sa’ad, bahwa telah bersabda Rasulullah pada saat penaklukan Khaibar, seperti yang tertulis di atas”.
Pada malam itu semua orang pun menghabiskan malam mereka seraya bertanya- tanya di dalam hati; siapa di antara mereka yang akan diberi bendera itu. Hingga memasuki pagi harinya masing-masing dari mereka masih mengharapkannya. Kemudian bertanya Rasulullah: “Kemana Ali?” Lalu ada yang mengatakan kepada beliau, bahwa Ali sedang menderita sakit pada kedua matanya. Lantas beliau meniup kedua mata Ali seraya berdo’a untuk kesembuhannya. Sehingga sembuhlah kedua mata Ali, seakan-akan tidak pernah terjadi apa-apa sebelumnya.
Lalu Rasulullah pun memberikan bendera itu kepadanya. Ali berkata, “Aku akan memerangi mereka, sampai mereka mau menjadi seperti kita.” Kemudian Rasulullah berpesan kepadanya: “Pergilah kepada mereka, lalu serulah mereka kepada Islam serta beritahukan tentang kewajiban yang harus mereka laksanakan. Demi Allah, jika ada orang yang mendapat petunjuk melalui perantaramu, maka itu lebih baik bagimu daripada onta merah (kendaraan yang paling mahal).”
Kenyatan dari yang Dinubuwwatkan
Telah terbukti apa yang diucapkan Rasulullah , di mana penaklukan wilayah Khaibar benar- benar terwujud melalui keperkasaan Ali. Dan peristiwa itu terjadi pada tahun ketujuh (VII) setelah hijrahnya Rasulullah.